MAN 1 Kota Makassar Menerima Mahasiswa PPL UNM

 

Makassar, (Humas MAN 1 Makassar) - Penerimaan mahasiswa Program Praktik Lapangan (PPL) dari Universitas Negeri (UNM)  dilaksanakan secara resmi, bertempat di Masjid Maulana Rauf MAN 1 Kota Makassar. Jl. Talasalapang No. 46 Kota Makassar. (28/09/2020). 

Mahasiswa Program PPL UNM Makassar ini, diterima langsung oleh Kepala MAN 1 Kota Makassar Dr. Luqman MD, S.Ag., S.E., MM., di dampingi Wakamad Kurikulum Agussalim B.Sc., S.Pd., Wakamad. Humas dan Keagamaan MAN 1 Makassar Dr. Nurdin, S.Pd., M.Si., turut hadir Dosen Pembimbing Bapak Uca, S.Si., M.Si., Ph.D.,serta guru Pembimbing Dra. Hj. Narmawati dan Zasliah, S.Pd.

Baca Juga: Prof. Dr. H. Ramli Umar, M.Si., Terpilih Ketua Komite MAN 1 Kota Makassar

Dari sejumlah mahasiswa yang melaksanakan PPL UNM tahun ini, angkatan ini sebanyak 11 orang yang mendapatkan lokasi PPLnya di MAN 1 Kota Makassar yang terdiri dari bidang studi Pendidikan Matematika dan Pendidikan Kimia.

Bapak Uca, S.Si., M.Si., Ph.D sekaligus sebagai Ketua Jurusan Geografi UNM dalam sambutannya menyampaikan bahwa mahasiswa PPL UNM di MAN 1 Kota Makassar diharapkan mempersiapkan diri dengan baik selama melaksanakan PPL dan ikut mematuhi semua peraturan yang ada di madrasah ini, terakhir sambutan kami dengan menyerahkan mahasiswa PPL UNM untuk melaksanakan kegiatan PPL di MAN 1 Kota Makassar ini "ujarnya'.
 

Lebih lanjut disampaikan kepada Bapak Dosen yang sangat akrab dipanggil Pak Uca ini,  menyampaikan bahwa sehubungan dengan masa Pandemi Covid-19, UNM menyelenggarakan KKN - PPL Terpadu yakni kegiatan KKN - PPL mahasiswa berdasarkan domisili.

Adapun mahasiswa tersebut di atas, berdasarkan rencana akan melaksanakan kegiatan PPL di madrasah ini, sementara kegiatan KKN akan berlangsung di Kampus UNM yang berada di Kompleks Parang Tambung Kota Makassar dan tempat lain.
 
Dalam sambutan Kepala MAN 1 Kota Makassar Luqman MD, mengawali dengan mengucapkan Selamat Datang di madrasah ini, selanjutnya melaksanakan PPL dengan sebaik-sebaiknya dan menyarankan agar ke depan pelaksanaan KKN - PPL terpadu dapat dilaksanakan bersamaan disatu tempat, tentu hal ini membantu pemerintah dalam rangka berusaha mengurangi dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Di madrasah ini karena masih berlangsung pandemi Covid-19, sehingga seluruh  peserta didik yang berjumlah 1.200-an orang lebih melaksanakan pembelajaran dari rumah saja tanpa ada yang datang ke madrasah untuk belajar, olehnya guru ataupun mahasiswa PPL senantiasa dituntut untuk kreatif dan inovatif dalam mengajar dengan menggunakan dan menerapkan multimetode Daring yang mudah dan  cepat dimengerti oleh peserta didik (Nrd).


0 Response to "MAN 1 Kota Makassar Menerima Mahasiswa PPL UNM "

Post a Comment