Peletakan Batu Pertama Pembangunan Asrama Siswa MAN 1 Kota Makassar

Makassar, (Humas MAN 1 Makassar) – Peletakan batu pertama Pembangunan Asrama Siswa MAN 1 Kota Makassar yang terletak di bagian tengah lokasi lahan tempat MAN 1 Kota Makassar di Kota Makassar Jl. Talasalapang No. 46 Kota Makassar Sulawesi Selatan ini, berhasil dilaksanakan pada hari Selasa, (22/09/2020). 

Peletakan batu pertama Pembangunan Asrama Siswa MAN 1 Kota Makassar 2020, dihadiri langsung sekaligus melakukan peletakan batu pertama Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan Bapak Drs. H. Khaeroni, M.Si., disusul lainnya bersama rombongan yang didampingi Kepala MAN 1 Kota Makassar Dr. Luqman MD, S.Ag., S.E., M.M. para Wakamad., Guru/Staf pegawai MAN 1 Kota Makassar. 

Baca Juga: Pembukaan Seleksi KSM Online Tingkat MAN 1 Kota Makassar 2020

Turut hadir dikesempatan ini Kepala Tata Usaha Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan H. Faturrahman, Kabid. Penmad. Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan H. Masykur, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Makassar Dr. H. M. Arsyad Ambo Tuo, M.Ag., Kepala Seksi Mapenda Kantor Kementerian Agama Kota Makassar Suedi, S.Ag., M.Pd., dan Mitra dari Bank Syariah (BSM) Cabang Panakkukan Makassar serta lainnya. 

Dalam sambutan Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Makassar tersebut menyampaikan ucapan selamat datang kepada Bapak Kakanwil Prov. Sulawesi Selatan sebagai pejabat yang baru setelah melaksanakan acara lepas sambut dengan pejabat yang lama, sekaligus melaporkan bahwa jumlah madrasah negeri di Kota Makassar sebanyak 7 buah dari 3 satuan pendidikan yakni Madrasah Ibtidayah Negeri (MIN) 2 buah, Madrasah Tsanawiyah (MTsN) 2 buah dan Madrasah Aliyah Negeri (MAN) sebanyak 3, selebihnya lebih dari 200 madrasah adalah madrasah swasta di Kota Makassar.

Selanjutnya sambutan H. M. Arsyad Ambo Tuo menyampaikan bahwa pada hari ini melaksanakan peletakan batu pertama pembangunan asrama siswa MAN 1 Kota Makassar, juga madrasah lainnya telah mendapatkan bantuan yang sama pembangunan tersebut, semoga Allah SWT. senantiasa melindungi memberikan taufik, hidayah kepada kita semua sehingga InsyaAAlah dapat melaksanakan segala aktivitas kita berdasarkan tugas dan fungsi yang di dalamnya diridhoi oleh Allah SWT. 

Pembangunan Gedung asrama siswa MAN 1 Kota Makassar dilaksanakan oleh PT. Harfia Graha Perkasa dengan Konsultan Pengawas CV. Arta Prima Konsultan dengan menelan anggaran sebesar 3,2 miliyar lebih bersumber dari Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) tahun 2020 dengan target penyelesaian hingga 31 Desember atau selama 109 hari. Dengan adanya pembangunan gedung baru ini diharapkan dapat selesai seuai target dan nantinya dapat digunakan dengan sebaik-baiknya untuk meningkatkan kualitas siswa di madrasah ini. Ujar Kakanwil dalam kunjungan kerja di hari kedua di MAN 1 Kota Makassar.

Selanjutnya Bapak H. Khaeroni Kakanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan yang baru dilantik ini, setelah memberikan kata sambutan dalam rangkaian seremoni pembukaan kemudian melaksanaan peletakan batu pertama pembangunan gedung baru Asrama Siswa MAN 1 Kota Makassar yang dikuti para jajaran, dan sesudahnya berkesempatan berjalan keliling melihat langsung ruangan dan lahan MAN 1 Kota Makassar pada bagian belakang dan samping madrasah ini. Terakhir beristrahat kemudian melanjutkan kunjungan kerja pada tempat lain dengan rencana kegiatan yang sama melaksanakan peletakan batu pertama pembangunan gedung di MTSN 2 dan MAN 3 Kota Makassar. (Nrd)
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
Kepala Kantor Kementerian Agama Prov. Sulawesi Selatan yang baru, Bapak Drs. H. Khaeroni, M.Si., bersama Dr. Nurdin Poddin, S.Pd., M.Si., (Wakil Kepala Madrasah Bagian Humas MAN 1 Kota Makassar), pada saat kunjungan kerja hari kedua beliau dalam rangka peletakan batu pertama pembangunan asrama siswa di MAN 1 Kota Makassar (Doc. humas, 22 September 2020).

  
Bapak Drs. H. Khaeroni, M.Si., bersama Bapak Dr. Luqman MD., S.Ag., SE., MM., Kepala MAN 1 Kota Makassar.
 
 
 
 
Menyambut kedatangan Kepala Kantor Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan bersama rombongan dengan tarian Padduppa yang dibawakan sendiri oleh siswi MAN 1 Kota Makassar (Doc.humas, 22/09/2020)

 

0 Response to "Peletakan Batu Pertama Pembangunan Asrama Siswa MAN 1 Kota Makassar"

Post a Comment