UKin di MAN 1 Makassar dinilai Langsung Tim Penguji di Kelas
![]() |
Tim Penguji UKin Langsung Menilai di Kelas |
Makassar, (Humas MAN 1 Makassar) - Pelaksanaan Ujian Kinerja Program PPG dalam jabatan Kementerian Agama Tahun 2019, Rayon LPTK 212 FTK Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar berlangsung, tertib, aman dan lancar, Senin (18/03/2019)
Peserta UKin angkatan ini, diikuti sebanyak 70 orang, dengan masing-masing peserta mendapat giliran dinilai langsung oleh tim penguji di kelas sebanyak 2 orang yang terdiri dari guru MAN 1 Makassar dan Dosen UIN Alauddin Makassar.
![]() |
Peserta UKin Saat Sementara di Uji oleh Tim Penguji dari Dosen dan Guru |
Hasil akhir dari UKin sangat menentukan kesuksesan, karena jika lulus maka berhak mendapatkan sertifikat guru profesional beserta tunjangan profesi guru, sebaliknya apabila gagal maka tidak berhak mendapatkan keduanya.(Nrd)
![]() |
Siswa dan Tim Penguji UKin |
![]() |
Panitia Pelaksana UKin MAN 1 Makassar |
Ditulis: Humas MAN 1 Makassar.
0 Response to "UKin di MAN 1 Makassar dinilai Langsung Tim Penguji di Kelas"
Post a Comment