Penarikan Mahasiswa PPL UIN Alauddin Makassar


Makassar, (Humas MAN 1 Makassar) - Setelah mahasiswa dari Universitas Islam Alauddin Makassar (UIN) Makassar melaksanakan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) selama sekitar 3 bulan lamanya, maka tiba saatnya dilaksanakan penarikan kembali, pada hari Sabtu, (12/10/2019).

Seremoni penarikan Mahasiswa PPL UIN Alauddin Makassar sebanyak 27 orang ini dengan berbagai bidang studi, bertempat di Masjid Maulana Rauf MAN 1 Makassar yang di hadiri oleh Wakil Dekan II Fakultas Tarbiah UIN Alauddin Makassar DR. Muh. Rusdi, M.Ag., selaku kordinator PPL UIN Alauddin. pada kesempatan ini penarikan PPL UIN Alauddin Makassar dihadiri langsung Kepala MAN 1 Makassar Luqman MD, S.Ag., S.E., M.M.

Dalam sambutan Luqman MD, juga beliau adalah Kandidat Doktor dalam bidang ilmu pendidikan madrasah ini, menyampaikan ucapan selamat kepada segenap para mahsiswa yang telah berhasil menyelesaikan masa PPL di madrasah ini.

Pemberian Cenderamata Peserta PPL berupa cenderamata dan Sajadah untuk Masjid Maulana Rauf MAN 1 Makassar
Lebih lanjut disampaikan bahwa semua ada masa dan akan berakhir pada waktunya, ujar beliau". masa PPL boleh berakhir namun ke depan silaturrahmi diharap tetap tersambung baik, silahkan secepatnya menyelesaikan kuliah dan semoga nantinya menjadi guru yang profesional dan semoga nantinya dapat kembali mengabdi lagi di madrasah ini, harapnya.

Kegiatan ini, turut dihadiri oleh Wakamad. Kurikulum MAN 1 Makassar, Agussalim, B.Sc., S.Pd., Wakamad. Sarpras St. Musdalifah, S.Ag.,, Wakamad. Humas dan Keagamaan Nurdin, S.Pd., M.Si., dan Staf Kurikulum Haris, SS. serta hadir lainnya dari masing-masing guru pamong.

Setelah penutupan selesai, dilanjutkan seremoni penyerahan cenderamata dan foto kenangan. Juga cenderamata berupa penyerahan satu roll/gulungan sajadah, pemberian untuk Masjid Maulana Rauf MAN 1 Makassar. (Nrd)








































0 Response to "Penarikan Mahasiswa PPL UIN Alauddin Makassar"

Post a Comment