Baznas Kota Makassar Maulid dan MoU, 2 Siswi MAN 1 Kota Makassar Terima Beasiswa

 
Makassar, (Humas MAN 1 Kota Makassar) – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Makassar melaksanakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, penandatanganan Memorandum Of Understanding (MoU) Pengelolaan Zakat dengan Kementerian Agama Kota Makassar, Launching program bantuan operasional Dhuafa Produktif  dan penyerahan bantuan kepada penerima manfaat. di Kantor Baznas Kota Makassar, Ahad (24/10/2021).

Pada acara Baznas Kota Makassar yang diawali sambutan-sambutan, antara lain sambutan Ketua Baznas Kota Makassar Ustadz  H. M. Ashar Tamanggong, sambutan Kakankemenag. Kota Makassar dan acara dibuka langsung Walikota Makassar yang diwakili oleh Drs. H. Andi Irwan Bangsawan, M.Si.

Baca Juga:  Pelaksanaan Vaksinasi Tahap 2 MAN 1 Kota Makassar Tahun 2021

Foto sambutan Ketua Baznas Kota Makassar Ustadz  H. M. Ashar Tamanggong, S.Ag

Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Makassar Dr. H. M. Arsyad Ambo Tuo, M.Ag., menyampaikan bahwa sebetulnya program Baznas dengan kementerian agama itu telah berjalan selama ini, lalu kenapa hari ini kita melakukan penandatanganan MoU, tiada lain yang kita harapkan adalah bagaimana program Baznas selama ini senantiasa kita semangati.

“Sebelumnya sudah ada MoU yang ketika itu baru sampai pada level Kemenag. Kota dengan Baznas. Namun sebelum penandatanganan MoU hari ini, Kemenag. Kota Makassar dan Baznas telah melakukan sosialisasi secara masif disemua tingkatan yang ada pada unit kementerian agama, baik di tingkat kemenag. kota, Kantor Urusan Agama (KUA) kecamatan, dan pada madrasah.” ungkapnya.

Foto Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Makassar Dr. H. M. Arsyad Ambo Tuo, M.Ag., saat memberikan sambutan (Doc. Humas M1M)

Lanjut Kakankemenag Kota Makassar bahwa dari hasil sosialisasi dan diskusi bersama segenap pimpinan Baznas adalah melakukan pembaruan dan pentingnya Baznas dikelola secara kolektif.

“Salah satu keberhasilan yang kita peringati dari hari kelahiran Nabi Muhammad SAW adalah ketika nabi mampu membangun peradaban di Madinah maupun di Mekah.” imbuhnya.

Foto Drs. H. Andi Irwan Bangsawan, M.SI., pada saat memberikan sambutan pada acara Baznas Kota Makassar (Doc. Humas M1M, 24/10/2021)

Beliau menambahkan bahwa salah satu unsur pendukung dari kemajuan tersebut, adalah pemberdayaan zakat dengan lahirnya rumah zakat atau yang biasa kita kenal dengan istilah Baitul Mal saat itu.

Sehingga hari ini InsyaAllah dengan adanya penandatanganan MoU, nantinya akan semakin memberikan spirit dan motivasi kepada kita semua secara kolektif. “Bersama kita ambil peran bahwa zakat adalah sesuatu yang penting karena bukan semata-mata zakat dari aspek syar’ihnya saja, tetapi juga didalamnya ada nilai-nilai kemanusiaan.” ucap Kakankemenag. Kota Makassar.

“Mari kita Bersama-sama memberikan dukungan dan apresiasi terhadap program yang telah dan Insyaallah akan dilaksanakan Baznas kota makassar, bahwa dari kesekian banyak program yang akan dijalankan adalah bagaimana kehadiran baznas ditengah-tengah masyarakat memiliki nilai manfaat dari kehadirannya itu sendiri.” harapnya.

Acara Baznas Kota Makassar yang dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan setelah pemberian bantuan-bantuan, dengan program bantuan kepada dhuafa dan pemberian beasiswa kepada siswa-siswi madrasah di Kota Makassar.

Nabila dan Lulu Atira Siswa MAN 1 Kota Makassar, saat menerima bantuan Beasiswa dari Pengurus Baznas Kota Makassar (Doc. Humas)

Sebanyak 2 orang siswa dari MAN 1 Kota Makassar yakni, Nabila siswa kelas X Agama dan Lulu Atira Kelas XII MIA 5 hadir secara langsung menerima bantuan beasiswa dari Baznas tersebut.

Pada kesempatan hikmah maulid yang dibawakan Dr. H. Amirullah Amri, MA.,  dalam tausiyahnya mengingatkan kepada semua  bahwa kita rindukan rasul dan ingin pertolongannya melalui syafaatnya kelak.

Foto Dr. H. Amirullah Amri, MA., pada saat memberikan Hikmah Maulid Nabi Muhammad SAW (Doc. Humas M1M, 24/10/2021)

"Rasulullah Muhammad SAW, harus kita kenal, terutama dengan mengenal karakter dan segala keteladanan yang dimilikinya."

Lanjut H. Amirullah Amri, “agar Baznas bisa lebih besar lagi maka dapat melakukan cara open management, juga tak lupa mengingatkan agar semua kita dimudahkan reski oleh Allah SWT, dan tidak merusaknya, maka tetap menjaga sholat berjamaah, rajin bersedekah apalagi melalui Baznas dan tidak melupakan orang tua yang telah tiada dengan rajin mensiarahi kuburnya, mari kita senantiasa berdo'a agar terhindar dari hal yang tidak diinginkan”. tutupnya. (Nrd)


0 Response to "Baznas Kota Makassar Maulid dan MoU, 2 Siswi MAN 1 Kota Makassar Terima Beasiswa"

Post a Comment